sering dijumpai pengguna blackberry mengeluh karena baterai terlalu cepat lowbet bahkan ada yang mengira kalau baterai yang digunakan sudah rusak sampai membeli baterai baru dan ternyata tetap saja cepat lowbet. (pengalaman pribadi nih)
Itu bukan karena baterai yang jebol tapi dikarenakan tangkapan sinyal blackberry dan banyak hal lainnya.
beberapa tips untuk lebih menghemat baterai blackberry dibawah ini :
1. Pilih vendor/operator yang memiliki jaringan stabil atau Sesuaikan dengan tempat tinggal kalian, Contoh : jika tempat tinggal kalian tangkapan jaringan vendor/operator "Telkomsel" lebih stabil, maka gunakan "telkomsel", begitupun untuk vendor/operator yang lain agar supaya blackberry tidak selalu mencari sinyal atau berganti-ganti jaringan (EDGE-3G-SOS).
2. Berhemat di Screen brightness and timeout display-> Opsi/Option -> Layar/Keyboard | Screen/keyboard -> atur Kecerahan lampu datar/backlight brightness jadi 10 (paling kecil) dan Waktu lampu datar habis/backlight timeout jadi 10 (paling cepat)
3. Sesuaikan profile sehemat mungkin, matikan Vibrate/getar + volume + lampu LED-> Profiles (biasanya gambar speaker) -> Advanced -> Enter dari profile yg aktif -> setting vibrate + volume + lampu LED sehemat mungkin untuk BBM alert, Facebook, Message, MMS, SMS, YM
4. Bila perlu, gunakan sarung BlackBerry yang asli karena begitu dimasukkan dalam sarung, maka layar akan langsung non aktif. (bukan sarung cap gajah duduk yah)
5. Sesekali (misalkan mau tidur atau berada di kantor) jika tidak digunakan manfaatkan fasilitas profile silent, tanpa dering dan vibrate, sehingga ketika ada email atau pesan masuk, ponsel kalian tidak berbunyi tang ting tung teng atau bila perlu off kan saja blackberry kalian.
6. Matikan LED indicator. Opsi/Option-> Layar/Keyboard | Screen/keyboard ->Indikator jangkauan LED/LED indicator.
7. Matikan Keypad tone. Opsi/Option-> Layar/Keyboard | Screen/keyboard -> Nada tombol/Keypad Tone-> Mati/Off
8. Matikan bluetooth bila tidak diperlukan
9. Matikan Wifi bila tidak diperlukan
10. Matikan GPS bila tidak diperlukan
11. Gunakan signal 2G daripada 3G bila handheld sementara tidak digunakan untuk mengunduh file besar (posisi stand by)-> Manage connections – Mobile network option – ubah 3G menjadi 2G
12. Gunakan theme sederhana tanpa animasi (selain menghemat baterai, sekalian biar nggak ribet nyari menu)
13. Hapus aplikasi dan theme yang jarang digunakan (ini juga akan menghemat memory)-> Option -> Advance option -> Application -> delete aplikasi yang tidak diperlukan
14. logout atau tutup aplikasi jika tidak digunakan (facebook, twitter, YM, dll) atau cek aplikasi aktif pada screen (tekan tombol menu/logo bb dan tahan hingga terlihat barisan aplikasi aktif pada screen), setelah itu silahkan tutup/exit aplikasi yg tidak perlu.
Sabtu, 08 September 2012
CARA MENGHEMAT BATERAI BLACKBERRY
semoga mengerti & selamat mencoba
0 komentar:
Posting Komentar
berkomentarlah dengan sopan | kritik dan saran dibutuhkan